Perhatikan Hal Ini Sebelum Membeli Rumah Siap Huni

Berikut kami akan membahas tentang kiat-kiat yang perlu diperhatikan jika Anda membeli sebuah rumah yang sudah siap dihuni. Biasanya kita mencari informasi rumah yang dijual dengan media online (kalo saya seneng memakai OLX) dan dari koran harian, kemudian nanya-nanya dari temen broker. Nah disaat anda membaca brosur ataupun iklan koran, anda disuguhkan dengan yang baik-baik saja, mungkin tidak ada yang mengutarakan kekurangannya. Karena itulah, sangat penting bagi Anda untuk mempelajari bagaimana menilai sebuah rumah, apakah layak dengan harga yang ditawarkan atau tidak.

Baca Juga : Tips Desain Membangun Rumah Anti Banjir

Kontraktor Terbaik di Bali

Adapun hal-hal yang perlu diperhatikan menurut kami adalah: 

1. Sebaiknya belilah rumah saat musim hujan, kenapa? karena saat musim hujan datang semua masalah rumah sebagian akan muncul, mulai dari bocornya genteng, bocornya dak beton, trus rembesan air tanah yang membuat tembok mengelupas dan lain sebagainya.
2. Tanyakan apapun yang mengganjal di hati Anda agar tidak ada penyesalan dibelakang hari.
3. Perhatikan saluran safetytank nya pastikan penyedotannya gampang.
4. Perhatikan colokan listrik dan sebagainya dan pastikan berfungsi karena kalau ada yang salah selanjutnya akan membutuhkan biaya perbaikan lagi.
5. Perhatikan siku dari sudut bangunan.
6. Cermati kualitas strukturnya. Jangan sampai Anda membeli sesuatu yang jelek yang dibungkus rapi. 
7. Perhatikan bagus-tidaknya pasangan keramik, kerataan dinding, plafond dan sebagainya.
8. Tanyakan kelengkapan surat-surat tanah dan IMB bangunannya.

Perhatikanlah semua hal tersebut dan jadikan patokan dalam menyepakati harga rumah yang akan Anda beli. Demikian sedikit penjelasan dari kami, semoga bermanfaat. Kalau ada Tambahan silahkan berbagi, saya akan update lagi artikelnya.

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin

You may also like